Hubungan Pengetahuan Tentang Pola Makan yang Baik dengan Terjadinya Kekurangan Energi Kronik (KEK) Pada Ibu Hamil di Puskesmas Wilayah Kecamatan Setu, Kranggan dan Bhakti Jaya Kota Tangerang Selatan

  • Siti Dariyani STIKes Banten
  • Restu Octasila STIKes Banten
  • Riska Damayanti STIKes Banten
Keywords: Pengetahuan, Pola makan, KEK

Abstract

Pemenuhan asupan gizi bagi ibu hamil dipengaruhi oleh banyak factor, antara lain pengetahuan. Ibu hamil yang mempunyai pengetahuan gizi yang baik akan memenuhi kebutuhan gizinya sehingga berdampak pada peningkatan status gizi. Peningkatan status gizi pada ibu hamil dapat dilakukan dengan cara banyak mengkonsumsi makanan dengan gizi seimbang sehingga sedikit kemungkinan untuk menderita KEK. Tujuan Penelitian Untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan tentang pola makan yang baik dengan terjadinya kejadian kekurangan energi kronik (KEK) pada ibu hamil. Penelitian ini menjelaskan hubungan antara variabel bebas dan terikat. Metode yang digunakan yaitu dengan menggunakan kuesioner serta pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh ibu hamil bulan juni 2016, pengambilan sampel menggunakan rumus simpel size dan didapat 49 sampel dengan cara penetapan sampel menggunakan random sampling. Peneliti menggunakan analisa bivariate. Dari 49 responden ibu hamil, ibu hamil yang memiliki pengetahuan yang baik mengenai pengetahuan tentang pola makan lebih banyak yaitu sebanyak 55,2% dan pengetahuan yang kurang baik sebanyak 44,8%. Kejadian KEK juga lebih sedikit yaitu 20,4% dan yang tidak KEK sebanyak 79,6%.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Achadi, E. L, 2007, Gizi Ibu dan Kesehatan Reproduksi dalam Dep. Gizi dan Kesehatan Masyarakat, FKM UI Gizi dan Kesehatan Masyarakat,Jakarta.

AD, Sediaoetama, 2008, Ilmu Gizi Untuk Mahasiswa dan Profesi di Indonesia Jilid II. Daun Rakyat, Jakarta.

Djamaliah,2008,Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kekurangan Energi Kronik Pada Ibu Hamil, Jakarta.

Hidayat, A, 2010,Metode Penelitian Kebidanan dan Teknik Analisa Data, Salemba Medika, Jakarta.

Mubarak, I, 2007, Promosi Kesehatan Sebuah Pengantar Proses Belajar Mengajar Dalam Pendidikan. Graha Ilmu, Yogyakarta.

RI, Depkes, 2010, Angka Kematian Ibu (AKI) Melahirkan, Jakarta.

Sugiyono, 2007, Statistika Untuk Penelitian.
CV. Alfabeta, Bandung.
Published
2017-01-01
How to Cite
Dariyani, S., Octasila, R., & Damayanti, R. (2017). Hubungan Pengetahuan Tentang Pola Makan yang Baik dengan Terjadinya Kekurangan Energi Kronik (KEK) Pada Ibu Hamil di Puskesmas Wilayah Kecamatan Setu, Kranggan dan Bhakti Jaya Kota Tangerang Selatan. JURNAL KESEHATAN, 2(1), 8-15. Retrieved from https://journal.stikesbanten.ac.id/index.php/Kesehatan/article/view/14